Dinas Pendidikan Barito Timur Terima Berkas Fisik CPNS dan PPPK, Penginputan Gaji Kini Lebih Cepat
Oleh: Paulinus Teensian Mangko
TAMIANG LAYANG, iwarainfo.blogspot.com – Dinas Pendidikan Kabupaten Barito Timur melaksanakan kegiatan penerimaan berkas fisik dari seluruh Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang telah dinyatakan lulus dan akan bertugas di lingkungan Dinas Pendidikan. Baik guru maupun tenaga teknis diwajibkan menyerahkan dokumen fisik sebagai bagian dari proses verifikasi data kepegawaian dan penggajian.
Menurut Rhevy, S.Pd, selaku Pengelola Daftar Gaji pada Dinas Pendidikan, sebelumnya para CPNS dan PPPK telah diminta untuk mengisi data melalui tautan khusus yang telah disediakan. Data tersebut mencakup biodata kepegawaian dan informasi tanggungan keluarga sebagaimana tercantum dalam formulir KP4. Selanjutnya, data digital ini akan diverifikasi dengan berkas fisik yang diserahkan langsung.
“Untuk memudahkan pelayanan, penerimaan berkas fisik dilakukan selama dua hari,” jelas Rhevy. Hari pertama, Selasa 6 Mei 2025, dikhususkan bagi ASN dari wilayah Kecamatan Dusun Timur, Awang, Benua Lima, Patangkep Tutui, dan Paju Epat. Sementara hari kedua, Rabu 7 Mei 2025, giliran ASN dari Kecamatan Karusen Janang, Paku, Dusun Tengah, Raren Batuah, dan Pematang Karau.
Rhevy menjelaskan bahwa sistem penginputan kini jauh lebih efisien dibanding tahun-tahun sebelumnya. Jika dahulu penginputan dilakukan secara manual dan memakan waktu hingga lebih dari seminggu, kini proses tersebut hanya membutuhkan waktu sekitar tiga hari. Hal ini dimungkinkan karena data yang diinput langsung berasal dari formulir digital yang telah diisi oleh CPNS dan PPPK, lalu ditarik ke format Excel untuk kemudian disalin ke dalam aplikasi penggajian.
“Yang terpenting adalah data tersebut sudah diverifikasi oleh kami dari tim pengelola gaji,” tegas Rhevy.
Kepala Dinas Pendidikan, Sabai, S.Pd., M.M., juga mengingatkan seluruh CPNS dan PPPK untuk cermat dalam menyampaikan data. Ia menegaskan bahwa kesalahan dalam pengisian, terutama mengenai jumlah tanggungan, dapat berakibat fatal dalam proses penggajian.
“Tim pengelola juga harus teliti saat melakukan verifikasi data CPNS dan PPPK baru. Jangan sampai ada kesalahan. Dan kepada ASN lama, saya minta agar selalu mengupdate data tanggungan mereka jika ada perubahan,” pesan Sabai.
Dengan sistem baru ini, Dinas Pendidikan Barito Timur berharap proses administrasi kepegawaian, khususnya penggajian, dapat berjalan lebih cepat, efisien, dan akurat.

Terimakasih Pak, terobosan ini berkat kerjasama dengan teman-teman tim, rekan-rekan subbag perencanaan dan keuangan serta subbag umum dan kepegawaian. Kedepan kami akan terus memperbaharui dan meningkatkan pelayanan yang lebih efisien, mudah, dan cepat
BalasHapusMantap pak. Kita tingkatkan layanan agar rekan2 guru dan tendik mendapat kemudahan2 dlm berurusan.
Hapus